Sketsa Iman, 24 Agustus 2018
Bacaan 1 : Why. 21:9b-14
Bacaan Injil : Yoh 1:45-51
Ulasan Kitab Suci :
1:45 Filipus bertemu dengan Natanael dan berkata kepadanya: "Kami telah menemukan Dia, yang disebut oleh Musa dalam kitab Taurat dan oleh para nabi, yaitu Yesus, anak Yusuf dari Nazaret." 1:46 Kata Natanael kepadanya: "Mungkinkah sesuatu yang baik datang dari Nazaret?" 1:47 Kata Filipus kepadanya: "Mari dan lihatlah!" Yesus melihat Natanael datang kepada-Nya, lalu berkata tentang dia: "Lihat, inilah seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan di dalamnya!" 1:48 Kata Natanael kepada-Nya: "Bagaimana Engkau mengenal aku?" Jawab Yesus kepadanya: "Sebelum Filipus memanggil engkau, Aku telah melihat engkau di bawah pohon ara." 1:49 Kata Natanael kepada-Nya: "Rabi, Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel!" 1:50 Yesus menjawab, kata-Nya: "Karena Aku berkata kepadamu: Aku melihat engkau di bawah pohon ara, maka engkau percaya? Engkau akan melihat hal-hal yang lebih besar dari pada itu." 1:51 Lalu kata Yesus kepadanya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya engkau akan melihat langit terbuka dan malaikat-malaikat Allah turun naik kepada Anak Manusia."
Renungan :
Tak pernah mudah, bagi kita manusia untuk menyelami kasih dan karya Allah. Injil mengisahkan kepada kita berbagai macam kisah tentang perjumpaan manusia dengan Yesus, Putera Allah. Karena keterbatasannya, kita diajak untuk berproses, bertumbuh dalam iman dan pengenalan kita. Kali ini, contohnya adalah Natanael atau Bartolomeus Rasul, yang kita peringati hari ini.
Mula-mula, Natanel diajak, diperkenalkan lewat pewartaan Filipus dengan kalimat : " Kami telah menemukan Dia, yang disebut oleh Musa dalam kitab Taurat dan oleh para nabi, yaitu Yesus, anak Yusuf dari Nazaret." Filipus tahu bahwa Natanael seorang Yahudi taat yang mencintai Taurat, sehingga dia membuat sebuah pernyataan tegas dan jelas, mengaitkan dengan tokoh Musa dan Kitab Taurat dalam memperkenalkan Kristus. Meskipun begitu, Filipus yang mendengar tentang "Nazaret" malah bertanya-tanya apakah benar ada hal baik dari Nazaret.
Bagi Tuhan, cukuplah jika sudah ada kerinduan di hati untuk mendekat , sebagai langkah awal mengenal Dia. Secara mengejutkan, ternyata Yesuslah yang meraih dan mendapatkan Natanael terlebih dahulu. Yesus memberikan pujian kepada Natanael, bahwa dia adalah seorang Israel sejati. Lalu, Yesus juga mengatakan bagaimana ia melihat Natanel di bawah pohon ara. Pada zaman dahulu, orang-orang yang sering berteduh di bawah pohon ara adalah orang-orang yang bijak yang senang merenungkan berbagai hal.
Natanael bertumbuh imannya. Dia menjawab :"Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel". Kembali, Yesus memberikan kejutan lanjutan bahwa Natanael dapat melihat hal-hal yang lebih besar dari itu dikemudian hari.
Pola yang sama, diberikan oleh Yesus untuk kita semua masing-masing. Kita mengalami proses perjumpaan dan perkenalan dengan Yesus yang unik dan menyentuh hati. Kita sekarang pun masih dalam proses pembentukan, dan kita semua dibimbing supaya kita dapat bersatu dengan Allah dalam kekekalan.
Marilah kita senantiasa memusatkan hati dan pikiran kita kepada Kristus, yang selalu membuka tanganNya untuk menyapa dan menerima kita apa adanya. Kita akan ditransformasikan, disembuhkan, dibebaskan dari dosa-dosa dan kelemahan kita dan kita diajak untuk mewartakan kasih Tuhan.
Doa :
Ya Allah, terima kasih atas bimbingan rahmat dimana Engkau senantiasa mencari dan menemukan kami. Semoga kami boleh semakin bertumbuh dalam iman, pengharapan dan cinta kasih sesuai dengan kehendakMu. Demi Kristus, Tuhan dan pengantara kami. Amin
Bacaan 1 : Why. 21:9b-14
Bacaan Injil : Yoh 1:45-51
Ulasan Kitab Suci :
1:45 Filipus bertemu dengan Natanael dan berkata kepadanya: "Kami telah menemukan Dia, yang disebut oleh Musa dalam kitab Taurat dan oleh para nabi, yaitu Yesus, anak Yusuf dari Nazaret." 1:46 Kata Natanael kepadanya: "Mungkinkah sesuatu yang baik datang dari Nazaret?" 1:47 Kata Filipus kepadanya: "Mari dan lihatlah!" Yesus melihat Natanael datang kepada-Nya, lalu berkata tentang dia: "Lihat, inilah seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan di dalamnya!" 1:48 Kata Natanael kepada-Nya: "Bagaimana Engkau mengenal aku?" Jawab Yesus kepadanya: "Sebelum Filipus memanggil engkau, Aku telah melihat engkau di bawah pohon ara." 1:49 Kata Natanael kepada-Nya: "Rabi, Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel!" 1:50 Yesus menjawab, kata-Nya: "Karena Aku berkata kepadamu: Aku melihat engkau di bawah pohon ara, maka engkau percaya? Engkau akan melihat hal-hal yang lebih besar dari pada itu." 1:51 Lalu kata Yesus kepadanya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya engkau akan melihat langit terbuka dan malaikat-malaikat Allah turun naik kepada Anak Manusia."
Tak pernah mudah, bagi kita manusia untuk menyelami kasih dan karya Allah. Injil mengisahkan kepada kita berbagai macam kisah tentang perjumpaan manusia dengan Yesus, Putera Allah. Karena keterbatasannya, kita diajak untuk berproses, bertumbuh dalam iman dan pengenalan kita. Kali ini, contohnya adalah Natanael atau Bartolomeus Rasul, yang kita peringati hari ini.
Mula-mula, Natanel diajak, diperkenalkan lewat pewartaan Filipus dengan kalimat : " Kami telah menemukan Dia, yang disebut oleh Musa dalam kitab Taurat dan oleh para nabi, yaitu Yesus, anak Yusuf dari Nazaret." Filipus tahu bahwa Natanael seorang Yahudi taat yang mencintai Taurat, sehingga dia membuat sebuah pernyataan tegas dan jelas, mengaitkan dengan tokoh Musa dan Kitab Taurat dalam memperkenalkan Kristus. Meskipun begitu, Filipus yang mendengar tentang "Nazaret" malah bertanya-tanya apakah benar ada hal baik dari Nazaret.
Bagi Tuhan, cukuplah jika sudah ada kerinduan di hati untuk mendekat , sebagai langkah awal mengenal Dia. Secara mengejutkan, ternyata Yesuslah yang meraih dan mendapatkan Natanael terlebih dahulu. Yesus memberikan pujian kepada Natanael, bahwa dia adalah seorang Israel sejati. Lalu, Yesus juga mengatakan bagaimana ia melihat Natanel di bawah pohon ara. Pada zaman dahulu, orang-orang yang sering berteduh di bawah pohon ara adalah orang-orang yang bijak yang senang merenungkan berbagai hal.
Natanael bertumbuh imannya. Dia menjawab :"Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel". Kembali, Yesus memberikan kejutan lanjutan bahwa Natanael dapat melihat hal-hal yang lebih besar dari itu dikemudian hari.
Pola yang sama, diberikan oleh Yesus untuk kita semua masing-masing. Kita mengalami proses perjumpaan dan perkenalan dengan Yesus yang unik dan menyentuh hati. Kita sekarang pun masih dalam proses pembentukan, dan kita semua dibimbing supaya kita dapat bersatu dengan Allah dalam kekekalan.
Marilah kita senantiasa memusatkan hati dan pikiran kita kepada Kristus, yang selalu membuka tanganNya untuk menyapa dan menerima kita apa adanya. Kita akan ditransformasikan, disembuhkan, dibebaskan dari dosa-dosa dan kelemahan kita dan kita diajak untuk mewartakan kasih Tuhan.
Doa :
Ya Allah, terima kasih atas bimbingan rahmat dimana Engkau senantiasa mencari dan menemukan kami. Semoga kami boleh semakin bertumbuh dalam iman, pengharapan dan cinta kasih sesuai dengan kehendakMu. Demi Kristus, Tuhan dan pengantara kami. Amin
Komentar
Posting Komentar