Sketsa Iman, 17 Mei 2018
Bacaan 1 : Kis. 22:30; 23:6-11
Bacaan Injil : Yoh 17:20-26
17:20 Dan bukan untuk mereka ini saja Aku berdoa, tetapi juga untuk orang-orang, yang percaya kepada-Ku oleh pemberitaan mereka; 17:21 supaya mereka semua menjadi satu, sama seperti Engkau, ya Bapa, di dalam Aku dan Aku di dalam Engkau, agar mereka juga di dalam Kita, supaya dunia percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku. 17:22 Dan Aku telah memberikan kepada mereka kemuliaan, yang Engkau berikan kepada-Ku, supaya mereka menjadi satu, sama seperti Kita adalah satu:17:23 Aku di dalam mereka dan Engkau di dalam Aku supaya mereka sempurna menjadi satu, agar dunia tahu, bahwa Engkau yang telah mengutus Aku dan bahwa Engkau mengasihi mereka, sama seperti Engkau mengasihi Aku. 17:24 Ya Bapa, Aku mau supaya, di manapun Aku berada, mereka juga berada bersama-sama dengan Aku, mereka yang telah Engkau berikan kepada-Ku, agar mereka memandang kemuliaan-Ku yang telah Engkau berikan kepada-Ku, sebab Engkau telah mengasihi Aku sebelum dunia dijadikan. 17:25 Ya Bapa yang adil, memang dunia tidak mengenal Engkau, tetapi Aku mengenal Engkau, dan mereka ini tahu, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku; 17:26 dan Aku telah memberitahukan nama-Mu kepada mereka dan Aku akan memberitahukannya, supaya kasih yang Engkau berikan kepada-Ku ada di dalam mereka dan Aku di dalam mereka." (Yoh 17:20-26)
Bacaan 1 : Kis. 22:30; 23:6-11
Bacaan Injil : Yoh 17:20-26
Ulasan Kitab Suci :
Renungan :
supaya mereka semua menjadi satu, sama seperti Engkau, ya Bapa, di dalam Aku dan Aku di dalam Engkau, agar mereka juga di dalam Kita, supaya dunia percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku.
Bila kita percaya bahwa Tuhan Yesus adalah juruselamat yang mewakili penyelamatan kita, tentu kita perlu menyimak dengan sungguh-sungguh rangkaian ayat-ayat yang kita renungkan hari ini. Tuhan Yesus menghendaki supaya para rasul dan penerus para rasul lalu setiap orang yang menerima pemberitaan mereka, senantiasa dipersatukan. Yesus tidak menghendaki perpecahan di dalam jemaat GerejaNya.
Kebersatuan ini ada didalam bentuk communio , atau persekutuan. Salah satu bentuk persekutuan nyata dan sungguh hidup adalah saat setiap orang Katolik, menyambut Tubuh Kristus pada perayaan Ekaristi. Dengan makan roti itu, kita semua menjadi saudara dan menjadi satu dengan Allah. Dalam berbagai tingkatan pun, Gereja memiliki kelompok kategorial, kelompok lingkungan di daerah tempat tinggal dimana kita dan orang-orang sekitar kita bisa saling berinteraksi.
Dari sini jugalah kita melihat pondasi 4 ciri Gereja yaitu : satu, kudus, Katolik dan apostolik. Satu, karena kita bersama-sama adalah Tubuh dengan Kristus sebagai kepala Gereja. Kita dipanggil menuju kekudusan oleh Tuhan, dan inilah ciri kekudusan itu. Sementara Katolik berarti umum, dimana semua orang yang dibabtis secara Katolik menjadi universal dengan menerima pengajaran iman, moral dan tata liturgi yang sama dimanapun. Apostolik sendiri mengandaikan bahwa Gereja kita " dibangun atas dasar para rasul dan para nabi, dengan Kristus Yesus sebagai batu penjuru (Ef 2:20")
Teladan Orang Kudus : St Paskalis Baylon
Di Bulan Maria ini, kita disuguhkan pada hari ini dengan seorang tokoh yang sangat mencintai Ekaristi Kudus dan Bunda Maria. St Paskalis terlahir di Spanyol pada tahun 1540. Ia tidak bersekolah dan walaupun begitu, berusaha untuk belajar membaca dan menulis dengan maksud untuk mendalami banyak buku-buku rohani.
Ia bergabung sebagai bruder Fransiskan, dan menjalankan tugas mati-raga yang lebih berat dari yang diterapkan biaranya, diantaranya senang melakukan pekerjana yang paling berat dan tidak menyenangkan. Terkait dengan kecintaannya pada Ekaristi, ia menjadi pelayan Misa dan banyak meluangkan waktu menemani Kristus dalam Sakramen Mahakudus. Ia juga membuat banyak catatan pemikiran - pemikiran dan doa-doa yang indah tentang Bunda Maria yang mengagumkan.
Doa :
Ya Bapa, lindungilah kami semua, anggota GerejaMu agar dijauhkan dari perpecahan, perselisihan, kebencian yang melanda dunia ini. Semoga kami senantiasa bisa belajar untuk setia dan percaya kepadaMu dalam segala hal. Demi Kristus, Tuhan dan pengantara kami. Amin
Komentar
Posting Komentar