Sketsa Iman - 13 Agustus 2019
Bacaan 1 : Ul 31:1-8
Bacaan Injil : Mat 18:1-5.10.12-14
18:1 Pada waktu itu datanglah murid-murid itu kepada Yesus dan bertanya: "Siapakah yang terbesar dalam Kerajaan Sorga?" 18:2 Maka Yesus memanggil seorang anak kecil dan menempatkannya di tengah-tengah mereka 18:3 lalu berkata: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika kamu tidak bertobat dan menjadi seperti anak kecil ini, kamu tidak akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga. 18:4 Sedangkan barangsiapa merendahkan diri dan menjadi seperti anak kecil ini, dialah yang terbesar dalam Kerajaan Sorga. 18:5 Dan barangsiapa menyambut seorang anak seperti ini dalam nama-Ku, ia menyambut Aku."
18:10 Ingatlah, jangan menganggap rendah seorang dari anak-anak kecil ini. Karena Aku berkata kepadamu: Ada malaikat mereka di sorga yang selalu memandang wajah Bapa-Ku yang di sorga.
18:12 "Bagaimana pendapatmu? Jika seorang mempunyai seratus ekor domba, dan seekor di antaranya sesat, tidakkah ia akan meninggalkan yang sembilan puluh sembilan ekor di pegunungan dan pergi mencari yang sesat itu? 18:13 Dan Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya jika ia berhasil menemukannya, lebih besar kegembiraannya atas yang seekor itu dari pada atas yang kesembilan puluh sembilan ekor yang tidak sesat. 18:14 Demikian juga Bapamu yang di sorga tidak menghendaki supaya seorangpun dari anak-anak ini hilang."
Bacaan 1 : Ul 31:1-8
Bacaan Injil : Mat 18:1-5.10.12-14
18:1 Pada waktu itu datanglah murid-murid itu kepada Yesus dan bertanya: "Siapakah yang terbesar dalam Kerajaan Sorga?" 18:2 Maka Yesus memanggil seorang anak kecil dan menempatkannya di tengah-tengah mereka 18:3 lalu berkata: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika kamu tidak bertobat dan menjadi seperti anak kecil ini, kamu tidak akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga. 18:4 Sedangkan barangsiapa merendahkan diri dan menjadi seperti anak kecil ini, dialah yang terbesar dalam Kerajaan Sorga. 18:5 Dan barangsiapa menyambut seorang anak seperti ini dalam nama-Ku, ia menyambut Aku."
18:10 Ingatlah, jangan menganggap rendah seorang dari anak-anak kecil ini. Karena Aku berkata kepadamu: Ada malaikat mereka di sorga yang selalu memandang wajah Bapa-Ku yang di sorga.
18:12 "Bagaimana pendapatmu? Jika seorang mempunyai seratus ekor domba, dan seekor di antaranya sesat, tidakkah ia akan meninggalkan yang sembilan puluh sembilan ekor di pegunungan dan pergi mencari yang sesat itu? 18:13 Dan Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya jika ia berhasil menemukannya, lebih besar kegembiraannya atas yang seekor itu dari pada atas yang kesembilan puluh sembilan ekor yang tidak sesat. 18:14 Demikian juga Bapamu yang di sorga tidak menghendaki supaya seorangpun dari anak-anak ini hilang."
Renungan :
Bacaan hari ini dari Injil menunjukkan kepada kita bagaimana seharusnya kehidupan orang Kristiani dimata Allah dan dunia. Pertama, Yesus mensyaratkan bahwa setiap orang harus berlomba untuk bersikap rendah hati, seperti anak kecil. Kedua, menyambut Yesus seperti anak kecil. Dari sini kita bisa kembali merefleksikan bagaimana anak kecil, masih memiliki banyak kekurangan sehingga ia harus bergantung banyak - banyak pada kedua orang tua dan orang - orang dewasa lainnya disekelilingnya. Sikap inilah yang diharapkan Tuhan dapat kita miliki sebagai orang beriman.
Tentang signifikannya sikap seorang anak kecil, Yesus menunjukkan bahwa anak - anak kecil ini juga dilindungi oleh para malaikat yang selalu memandang wajah Bapa di Surga. Artinya apa ? Mereka mendapatkan perlindungan khusus dari Allah. Dan lagi, dibagian berikutnya, Yesus menceritakan bahwa Allah datang untuk menyelamatkan semua orang yang hilang. Hal ini diilustrasikan sebagai domba - domba yang tersesat.
Pada ayat ke 14, Yesus menegaskan :"Demikian juga Bapamu yang di sorga tidak menghendaki supaya seorangpun dari anak - anak ini hilang." Dengan menggunakan kata "anak", Yesus mengajak kita mengambil peran ini, dihadapan Allah dan sesama. Sebagai seorang anak kecil yang mau rajin berpasrah, berharap, bergantung kepada Allah sekaligus memiliki kemurnian hati anak kecil yang tidak mau bersikap memamerkan diri dan segala hal yang bersifat egois.
Doa :
Allah, Bapa yang Mahakuasa, murnikanlah hati kami supaya mampu bersikap rendah hati seperti anak kecil, bergantung padaMu seperti mereka terhadap orang tuanya. Dan sebagai anak - anak yang seringkali hilang, temukanlah kami supaya kami bisa hidup di hadiratMu senantiasa. Demi Kristus, Tuhan dan pengantara kami. Amin
Makasih sudah disetujui komen saya. Infokan saya bila anda berkenan untuk tukar link. Terima kasih lagi sebelumnya. Renungan Rohani Online
BalasHapus