Sketsa Iman - 8 Februari 2020
Bacaan 1 : 1 Raj 3:4-13
Bacaan Injil : Mrk 6 :30-34
6:30 Kemudian rasul-rasul itu kembali berkumpul dengan Yesus dan memberitahukan kepada-Nya semua yang mereka kerjakan dan ajarkan. 6:31 Lalu Ia berkata kepada mereka: "Marilah ke tempat yang sunyi, supaya kita sendirian, dan beristirahatlah seketika!" Sebab memang begitu banyaknya orang yang datang dan yang pergi, sehingga makanpun mereka tidak sempat. 6:32 Maka berangkatlah mereka untuk mengasingkan diri dengan perahu ke tempat yang sunyi. 6:33 Tetapi pada waktu mereka bertolak banyak orang melihat mereka dan mengetahui tujuan mereka. Dengan mengambil jalan darat segeralah datang orang dari semua kota ke tempat itu sehingga mendahului mereka. 6:34 Ketika Yesus mendarat, Ia melihat sejumlah besar orang banyak, maka tergeraklah hati-Nya oleh belas kasihan kepada mereka, karena mereka seperti domba yang tidak mempunyai gembala. Lalu mulailah Ia mengajarkan banyak hal kepada mereka.
Renungan :
Hidup kita perlu diisi dengan hal-hal yang positif dan berguna. Walaupun begitu, diperlukan juga keseimbangan untuk mengatur aktifitas - aktifitas yang dijalani supaya seimbang. Jangan sampai kegiatan kita habis di pekerjaan melulu tapi lupa pada kehidupan pribadi. Begitu juga dengan kegiatan pelayanan yang terlampau banyak sampai waktu dengan keluarga dan sahabat-sahabat tersita.
Manapun yang kita ambil, kita perlu satu waktu check point pribadi. Tuhan Yesua mengajarkan kita tentang bagaimana kita berdoa : masuk ke kamar, kunci pintu dan berdoa kepada Bapa yang tersembunyi. Kita diminta untuk mengisi diri kita juga dengan kesunyian, keheningan dimana kita bisa menenangkan diri sejenak, merenungkan dan mengevaluasi aktifitas kita dan mengalami perubahan itu dalam diri kita.
Para murid sudah cukup lelah melayani. Mereka bersukacita dan penuh semangat melayani. Pesan Yesus untuk mereka, "yuk istirahat sedikit". Istirahat untuk mengumpulkan kembali semangat dengan menuju ke tempat yang sunyi.
Kita selanjutnya diajak untuk menyadari bahwa sebenarnya pekerjaan dan pelayanan itu tidak ada habis-habisnya. Orang-orang banyak tahu ke mana Yesus pergi dan mereka mengejarNya. Pada akhirnya, setelah beristirahat, Yesus dan para murid melanjutkan pelayanan mereka.
Semoga kita juga bisa belajar menemukan keseimbangan dalam segala aktifitas kita. Kita juga mengusahakan untuk memiliki waktu check point dengan Allah di sela-sela kesibukan kita.
Doa :
Allah, Bapa kami yang Maha baik, kami bersyukur atas renungan hari ini, yang mengingatkan kami untuk menjaga keseimbangan dalam aktifitas kami. Berkatilah kami supaya makin bijaksana dalam mengatur waktu berharga yang Engkau berikan kepada kami. Demi Kristus, Tuhan dan pengantara kami. Amin
Komentar
Posting Komentar