Sketsa Iman - 4 Mei 2021
Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu. (Yoh 14:27)
Bacaan : Kis 14:19-28 | Yoh 14:27-31a
Renungan :
Salah satu hal yang paling sulit untuk kita pelihara dalam hidup ini adalah ketenangan batin dan kedamaian hati dan pikiran kita. Bahkan sebenarnya, para murid sendiripun mengalami ketakutan - ketakutan dalam hidup mereka. Suatu ketika, para murid sedang berlayar bersama dengan Yesus yang sedang tidur. Walaupun Yesus sudah bersama mereka, di kala badai datang menghadang, ternyata para murid pun kocar - kacir ketakutan dan merasa badai itu akan membinasakan mereka.
Di saat sekarang ini, iman kita terus menerus diuji. Ya, kita diuji untuk tetap percaya kepada Allah yang tidak kita lihat secara kasat mata. Untunglah, hari ini kita bisa kembali diteguhkan dengan membaca sabda Kristus. Ia memberikan kepada kita semua, damai sejahteraNya, dan walaupun Kristus pergi kepada Bapa, Ia meminta supaya kita semua menjadikan ini sebagai alasan untuk bersukacita.
Jika kita mengandalkan Kristus, kita tidak perlu lagi khawatir akan berbagai hal yang menyulitkan hidup kita. Buat apa lagi kita merasa takut akan masa depan kita, akan kondisi pekerjaan dan karir kita, kehidupan keluarga kita, pelayanan kita dan kondisi di dalam masyarakat, jika kita bisa mengandalkan Tuhan ?
Marilah kita tetap mau setia terus menerus menyerahkan segala hal yang tidak mampu kita ubah kepada Tuhan. Kita jadikan Kristus, penopang sejati dalam hidup ktia dan kita juga tetap melangkah ke depan dengan yakin dan tanpa rasa takut.
Marilah juga kita berdoa dengan sungguh - sungguh pada hari ini, supaya Kristus memerdekakan kita dari segala kegelisahan, ketakutan yang berlebihan, dan kita meminta Dia menjamin hidup kita. Niscaya, Tuhan akan menunjukkan kuasaNya, kepada setiap orang yang mau percaya dan mengikuti kehendakNya.
Doa :
Allah, Bapa kami yang Mahakuasa, kami mau percaya dan setia kepadaMu. Singkirkanlah segala rasa takut, kecemasan dan hal - hal yang merenggut damai sejahtera di hati kami. Semoga kami mampu berjalan dalam iman untuk menjalani setiap aspek di hidup kami dengan sungguh - sungguh, sesuai kehendakMu. Demi Kristus, Tuhan dan pengantara kami. Amin
Komentar
Posting Komentar